Tingkatkan Pelayanan Kantor Dan Kedisiplinan Peratin Sumber Agung Pimpin Apel Pagi

MediaSuaraMabes, Sumber Agung – tingkatkan Pelayanan Kantor dan Kedisiplinan Peratin Pekon Sumber Agung ZAILI Kholik Pimpin Apel Pagi bertempat di halaman depan Sekretariat Balai Desa.Senin (29/05/2023).

dan diikuti oleh seluruh Perangkat Desa, LHP, TP-PKK, LPMP, LINMAS, PSM, Kader Lansia, Kader Posyandu, dan seluruh Ketua RT Sumber Agung. Kegiatan rutin Pemerintah Desa Sumber Agung ini dilaksanakan untuk meningkatkan kekompakaan dan solidaritas antar Peratin dan Perangkat beserta Lembaga Pemerintah Desa.

Dalam kesempatan ini, Peratin Pekon Sumber Agung Zaili Kholik meminta kepada seluruh Perangkat Desa untuk lebih meningkatkan kualitas pelayanan kepada warga Masyarakat khususnya yang ada di Desa Sumber Agung, Zaili juga meminta agar selalu menjaga Kedisiplinan dalam bekerja serta meningkatan kordinasi. Karena dengan menerapkan kedisiplinan dapat meningkatkan kualitas dan kinerja dalam bekerja, mengingat bahwa Perangkat Desa dan Lembaga Pemerintahan Desa bekerja dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. ” tutur Kepala Desa Sumber Agung (Zaili)

Selanjutnya Peratin Zaili, saya merasa sangat senang dan bangga dengan adanya kegiatan apel mingguan ini. dengan jumlah peserta Apel yang sangat banyak ini tetap dapat menunjukkan kekompakkan dan kebersamaan yang luar biasa. saya sangat mengapresiasi sekali kegiatan ini, saya berharap kekompakkan dan kebersamaan ini dapat terus dijaga serta dipertahankan.

Begitupun dalam penyelenggaraan pemerintahan desa kebersamaan antara Kepala Desa, Perangkat Desa dan Lembaga Pemerintah Desa harus terjalin dengan baik. karena untuk mewujudkan Visi dan Misi Kepala Desa Priode 2022-2028, harus tercipta sinergitas antara Kepala Desa dan Perangkat Desa, serta Lembaga Pemerintah Desa yaitu LHP, yang semuanya itu merupakan komponen utama dalam penyelenggaraan Pemerintahan Desa.(Hijrah)

Baca Juga :  Peletakan Batu Pertama Musholla Laksamana Cheng Ho Oleh Bupati Bengkayang

Comment