Seorang Lelaki Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Maut di Patuk

MediaSuaraMabes, Gunungkidul —  Yogyakarta – Sebuah sepeda motor Honda Vario dengan nomor polisi AB-6751-OG mengalami kecelakaan di ruas jalan Yogyakarta-Wonosari pada Rabu 22 Desember 2021 pagi, akibatnya satu orang meninggal dunia di lokasi kejadian.

Kecelakaan terjadi di ruas jalan Yogyakarta-Wonosari tepatnya di depan GCD Patuk, Kalurahan Patuk, Kapanewon Patuk, Gunungkidul, Yogyakarta. Kecelakaan bermula saat Honda Vario yang dikendarai oleh Alexsander Widi Yunanto (30), warga perumahan candi gebang permai L/3 Jetis RT 09/RW 60, Wedomartani, Ngemplak, Kabupaten Sleman, melaju dari arah barat Yogyakarta menuju timur Wonosari.

Pada saat menikung kearah kanan, sepeda motor yang dikendarainya jatuh terpeleset, namun nahas pada saat yang bersamaan melaju sebuah mobil Honda Mobilio dengan nomor polisi AB-1014-HY yang di kemudikan oleh Siti Untari (50) warga Sonosewu 169 RT 05 Ngestiharjo, Kasihan, Kabupaten Bantul, karena jarak yang terlalu dekat dan pengemudi tidak menguasai laju kendaraan nya sehingga tabrakan pun tak bisa di hindarkan.

Di karenakan benturan yang terlalu keras, Alexander Widi Yunanto mengalami luka memar pada bagian kepala dan lecet tangan kanan dan di nyatakan meninggal dunia.

Dari peristiwa ini Kapolsek Patuk, Kompol Sumadi melalui Kasi humas Polsek Patuk, Aiptu Purwanto, menyampaikan “kami sudah mengevakuasi korban ke Rumah Sakit Bhayangkara Yogyakarta, kemudian diserahkan kepada pihak keluarga, selanjutnya perkara laka lantas tersebut di serahkan ke unit Gakkum Polres Gunungkidul, karena ada korban meninggal dunia”, ujarnya.

Dari kejadian nahas tersebut, Aiptu Purwanto menghimbau kepada masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada ketika sedang berkendara di jalan raya”.

(BEIJELLO)

Baca Juga :  Warga Lingkungan I Kelurahan Hinai Kiri Kecamatan Secanggang Kecewa Terhadap Lurah Dan Camat

Comment