SuaraMabes, Nunukan – Pelaksanaan vaksin dosis kedua untuk warga yang telah melewati interval waktu lebih dari 28 hari setelah dilakukan vaksin dosis pertama, mulai dilaksanakan di gedung olahraga (GOR) Sungai Sembilan Kecamatan Nunukan Selatan, Senin (09/08/2021).
Warga yang telah dihubungi sebelumnya oleh pihak Puskesmas Nunukan Kota antusias dengan banyaknya yang datang ke GOR itu sejak pagi hari untuk mendapatkan vaksin dosis kedua.
Vaksin dosis kedua ini dinantikan warga karena interval waktunya sudah banyak yang melewati 28 hari, karena sempat dua mingguan stok vaksin di Dinkes Kabupaten Nunukan kosong. Setelah Bupati Nunukan berkirim surat tanggal 12 Juli dan 29 Juli, dan Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI menindaklanjut dengan mengirimkan 2.500 vial untuk Dinkes Kabupaten Nunukan yang diterima 5 Agustus lalu.
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kabupaten Nunukan, Irmayanti,S.K.M, mengatakan,” pelaksanaan vaksin hari ini untuk dosis kedua dalam wilayah Puskesmas Nunukan Kota dan disiapkan vaksin 64 vial yang diperuntukkan bagi 640 orang,” ucapnya, Senin (09/08/2021) saat dikonfirmasi oleh media di gedung olahraga (GOR) Sungai Sembilang Nunukan Selatan.
Menurut Irma, sebagian warga yang melakukan vaksin dosis kedua hari ini, sudah beberapa hari menantikan vaksin dosis keduanya, karena vaksin dosis kedua ini pelaksanaannya sempat molor dari jadwal yang telah disampaikan sebelumnya, tapi untuk keterlambatan ini tidak adalah masalah, karena untuk vaksin jenis Sinovac interval waktunya dimaksimalkan 28 hari, namun bisa sampai tiga bulan terhitung sejak dilakukan vaksin dosis pertama, sementara vaksin jenis Aztrazeneca interval waktunya bisa lebih lama lagi.
Dan besok,(10/08/2021) juga akan dilaksanakan vaksin dosis kedua untuk wilayah Puskesmas Nunukan Selatan dan Puskesmas Nunukan Timur yang dipusatkan di GOR Sungai Sembilang ini juga, dan masing-masing Puskesmas tersebut yang menginformasikan kepada warga yang akan di vaksin.
Vaksin yang diterima Kabupaten Nunukan dari Kemenkes RI tanggal 5 Agustus lalu sebanyak 2.633 vial, dengan rincian untuk Dinkes Nunukan 2.500 vial, TNI AD 30 vial, TNI AL 13 vial dan Polri 90 vial serta peruntukkan nakes 117 vial.
“Khusus untuk Tenaga Kesehatan (Nakes), karena tugas mereka rentan dalam penanganan Covid-19, sehingga perlu divaksin dosis ketiga dan mereka mendapatkan vaksin jenis Moderna sebanyak 117 vial,” jelas Irma.
Kedepan vaksin jenis Moderna juga akan diperuntukkan bagi masyarakat umum, jadi sudah ada tiga jenis vaksin yakni Sinovac, Aztrazeneca dan Moderna yang digunakan di Kabupaten Nunukan.
“Irma juga mengatakan, bahwa layanan vaksin dosis pertama untuk masyarakat lainnya, dalam waktu dekat juga akan dilakukan dibeberapa titik pelaksanaan, waktu dan tempatnya akan disampaikan kemudian,”pungkasnya.
Dikonfirmasi terpisah, Fahmi Salah seorang warga yang ditemui usai melakukan vaksin dosis kedua, mengatakan,” Dirinya ikut vaksin program pemerintah ini, karena yakin bahwa vaksin ini bisa membantu seseorang dalam penguatan kekebalan tubuh terhadap penyebaran Covid-19. Dirinya juga tidak apa-apa, biasa saja setelah divaksin,” ucapnya, senin (09/08/2021) di halaman GOR Sungai Sembilang Nunukan Selatan.
Dia juga mengatakan, bahwa kita hanya ikhtiar untuk membentengi diri dari penyebaran virus ini dengan melakukan vaksin, seraya berharap masyarakat lain juga bisa melakukan vaksin, yang penting sampaikan informasi terbuka tentang riwayat kesehatannya, termasuk kondisi kesehatan dirinya saat di intervew oleh Tim Vaksinasi sebelum dilakukan vaksin,”ungkapnya.
Syafaruddin/Biro Nunukan.

Redaksi Media Suara Mabes (MSM) sebagai editor Publisher Website
Comment