Saluran Irigasi Kembali Lancar, Warga Petani Desa Datahu Respon Baik Kegiatan Dinas PU Provinsi

SuaraMabes, Gorontalo – Pemerintah provinsi ( pemprov) gorontalo melalui dinas pekerjaan umum (PU) bidang SDA
melakukan kegiatan pemeliharaan rutin yang berupa pengerukan saluran air di desa datahu kecamatan tibawa kabupaten gorontalo.

Adapun kegiatan di bidang SDA ini, tidak lain adalah untuk memberikan mamfaat bagi warga di sekitarnya, dalam hal kebutuhan air untuk mengairi sawah dan ladang para petani di desa tersebut.

Salah satu warga petani desa datahu Robet Datau memberikan respon baik terhadap kegiatan yang dilakukan oleh dinas PU provinsi khususnya di bidang SDA ini, yang mana kegiatan ini sangat membantu para petani yang ada di lokasi areal saluran air ini.

“Kami masyarakat tani disini sangat berterima kasih kepada dinas PU, karena telah membantu kebutuhan saluran irigasi
melalui pengerukan air dari bendungan untuk mengairi sawah dan ladang kami, sehingga aliran air bisa kami gunakan dengan senang hati,” ucapnya.

Lebih lanjut Robet Datau menambahkan bahwa, aliran air irigasi ini sangat membantu warga petani yang ada di desa ini, karena mereka punya sawah dan ladang ada di lima desa hanya mengharapkan air dari irigasi.

” Memang sebelumnya, saluran irigasi ini belum maksimal mamfaatnya, karena air belum lancar karena sedimentasi air tertutup oleh lumpur tanah. tapi sekarang air sudah mengalir kembali dan sudah memberikan mamfaat buat kami, ” imbuhnya.

Sementara itu Kabid SDA provinsi Gorontalo Romen S, lantu saat di sambangi oleh awak media Suara Mabes
diruang kerja rabu, (2/6/2021) menjelaskan

” Pemerintah Provinsi Gorontalo melalui Dinas PU tetap memperhatikan keluhan masyarakat yang ada dilapangan, sehingga para petani bisa menikmati aliran air melalui saluran irigasi yang ada di desa tersebut, ” papar romen.

Baca Juga :  Ratusan Warga Ikuti Vaksinasi Covid-19 Polda Kalsel

Dalam hal pemeliharaan pekerjaan dilapangnan Dinas PU tetap konsisten melakukan hal tersebut, karena sudah menjadi kewajibanya untuk memperbaiki Pekerjaan yang tidak fungsional.

“Untuk Permintaan masyarakat petani yg ada di desa Datahu kecamatan tibawa kab Gorontalo, agar ada upaya perbaikan jaringan irigasi, sudah kami upayakan dengan sebaik mungkin karena itu menjadi tanggung jawab kami, sehingga apa yang di harapkan oleh para petani mamfaatnya bisa dinikmati, ” tandasnya. ( Hamid M )

Comment