SuaraMabes, Boalemo – Merayakan hari raya idul adha 1442 H, Polres Boalemo melaksanakan kegiatan penyembelihan Hewan Qurban, Kamis ( 22/7/21).
Usai pelaksanaan Sholat Idul Adha pada pukul 09.00 wita, dilanjutkan dengan pelaksanaan pemotongan hewan Qurban yang di awali dengan penyerahan hewan Qurban secara simbolis oleh Kapolres Boalemo AKBP Ahmad Pardomuan S.I.K.,M.H, Kepada Panitia pelaksana, Kabag Sumda AKP Efendi Abdul.
Kegiatan tersebut di hadiri oleh Kapolres Boalemo AKBP Ahmad Pardomuan S.I.K.,M.H, Waka Polres Boalemo Kompol Abdul Rachman, Para Kabag, Kasat, perwira, serta sejumlah personil bintara dan masyarakat yang ikut membantu dalam pelaksanaannya.
Kegiatan tersebut berlangsung di Halaman samping polres boalemo parkiran satuan lalulintas, dengan menyembelih hewan Qurban berupa 5 ekor sapi, dan di bagikan dengan cara Door To Door, ke rumah – rumah warga yang wajib mendapatkan, sebanyak 350 paket, dengan berat setiap tas 1 Kg.
Kegiatan tersebut berlangsung dengan aman dan lancar dan berahir pukul 12.00 wita.
Kapolres Boalemo AKBP Ahmad Pardomuan S.I.K.,M.H mengatakan kegiatan ini di laksanakan oleh Polres Boalemo Dalam rangka memperingati Idul Adha 1442 H, dengan harapan dapat lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, dengan bercermin melalui kisah yang di alami oleh keluarga nabi Ibrahim As, yang merupakan salah satu rukun Islam dan sangat di dambakan oleh setiap insan muslim yaitu melakukan Ibadah Haji di bulan Julhijah.
Kapolres Juga menambahkan kegiatan ini semoga bisa membantu masyarakat walaupun tudak seberapa, di masa Pemberlakuan pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), dalam mencegah penyebaran dan penularan Covid-19 di wilayah Kabupaten Boalemo khususnya kecamatan tilamuta dan sekitarnya.
(Humas-PB)

Redaksi Media Suara Mabes (MSM) sebagai editor Publisher Website
Comment