Rakor dan Evaluasi Dilaksanakan Forum Ormas Jawa Barat Program 2022

MediaSuaraMabes, Bandung – Rapat koordinasi dan evaluasi antar Ormas, Lsm, dan Komunitas se-Jawa Barat dilaksanakan Forum Ormas Jabar di Kota Bandung.

Bahasan dalam rakor dan evaluasi tersebut adalah dalam hal program menjelang di akhir tahun 2022, serta menyambut tahun 2023 dimana tahun 2023 tersebut merupakan tahun politik yakni Pilpres yang kemudian Pilkada, Rabu (21/12/2023).

Rakor dan evaluasi yang bertempat di Vue Palace, Jalan Babakan Ciamis Kota Bandung tersebut bertajuk “Bersama Bersatu Wujudkan Jabar Kondusif”.

Di Jabar sendiri terdapat 1500 Ormas, Lsm, dan Komunitas yang terdaftar di Kesbangpol Provinsi Jabar, Namun demikian dalam rakor dan evaluasi program jelang akhir tahun 2022, tidak seluruh jajaran dan anggotanya hadir, tetapi hanya diwakili Ketua, Wakil, Sekjen atau, Namun ada sekira 200 orang perwakilan dari setiap Ormas ,Lsm, dan Komunitas yang hadir dalam rakor dan evaluasi tersebut.

Beberapa perwakilan dari berbagai Ormas, Lsm, dan Komunitas hadir dalam rakor dan evaluasi tersebut, diantaranya, Sudirman Ketua DPW, Reno Wakil Ketua, dan Wahyudin Sekretaris dari Garda Patriot Bersatu (GPB), Pemuda Pancasila (PP), BBC, Pagar, Sundawani, Gajah Putih, BBC, Brigez, Brigade, Laskar Sesaji, GMAS, XTC, serta Ormas, Lsm, dan Komunitas lainnya yang mohon maaf apabila tidak tersebutkan, karena saking banyaknya.

Sementara itu dalam rakor dan evaluasi Ormas, Lsm, dan Komunitas se-Jabar yang digagas Forum Ormas Jabar, dan yang diketuai oleh Hendra Mulyana SH, Pius Ketua Lsm Perkara (Wakil Ket.Forum Ormas Jabar)
Aep (Sekretaris) sekaligus moderator , Suhu Armed Paku Padjajaran (Koordinator), Wa Deden Kompas Satu (Sesepuh).

Pada rakor dan evaluasi Forum Ormas Jabar tersebut selain dihadiri Ormas, Lsm, dan Komunitas serta berbagai elemen yang ada, Juga dihadiri dari lnstitusi TNI yakni Kol.TNl CAJ Kowad Nurjanah dari Kodam lll/Slw mewakili Pangdam yang berhalangan hadir, AKBP Haeruman dari Polda Jabar mewakili Kapolda Jabar yang kebetulan juga berhalangan hadir.

Baca Juga :  Anggota DPRD PKB Kabupaten Gunungkidul Hadiri Acara Penutupan Kegiatan Pitulasan Karang Taruna Candi Giring

Sementara itu dari lnstansi terkait seperti dari Kesbangpol Provinsi Jabar dihadiri Iip Hidayat selaku Kepala Badan (Kaban) Kesbangpol Provinsi selaku, Disdik Provinsi Jabar diwakili l Made Supriadi selaku Kabiddisdik mewakili Dedi Supendi Kadisdik yang juga berhalangan hadir, serta Reza dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Jabar.

Firman Ketua DPW Garda Patriot Bersatu (GPB) Jawa Barat sangat mengapresiasi kegiatan rakor dan evaluasi tersebut. Firman menyebut, Ajang Kegiatan tersebut merupakan sebuah pertemuan yang sangat penuh manfaat, karena merupakan sebuah ajang silaturahmi akbar antar seluruh Ormas, Lsm, dan Komunitas, tuturnya.

Terlebih pada kegiatan rakor dan evaluasi tersebut adanya diskusi, tanya jawab dengan pihak terkait yang sangat bermanfaat, seperti halnya dengan pihak Disdik Provinsi, TNI, Polri, juga dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang Kita ketahui sebentar lagi di Negeri ini akan ada Pemilu, imbuhnya.

(cfr).

Comment