Polres Buol Peduli, Salurkan Air Bersih Bantu Warga Korban Banjir di Dua Kecamatan

MediaSuaraMabes, Buol – Dipimpin Kanit Dalmas Bripka Budhy Personel Polres Buol dari Satuan Samapta menyalurkan air bersih kepada warga yang mengalami kekurangan air bersih akibat dampak banjir di dua Kecamatan yakni di Desa Biau, Diat, Bungkudu, Potugu dan Desa Taluan.

Dengan menggunakan mobil AWC Noto, jajaran Polres Buol kembali menyalurkan bantuan air bersih ke warga yang membutuhkan, kali ini air bersih diberikan kepada warga korban bencana banjir diwilayah Kecamatan Momunu dan Kecamatan Bukal, Rabu (11/05/2022) sekitar Pukul 10.00 WITA.

Penyaluran air bersih ini merupakan wujud kepedulian Polres Buol terhadap masyarakat yang membutuhkan, dimana warga sulit untuk mendapatkan pasokan air bersih di karenakan banjir, hal ini mendapat tanggapan dari masyarakat sekitar yang mana masyarakat merasa sangat diperhatikan dengan bantuan ini dan ucapan terima kasih kepada Kapolres Buol beserta jajaran.

“Upaya yang dilakukan jajaran Polres Buol dalam membantu warga korban banjir dengan AWC Noto Polres Buol ini untuk menyalurkan air bersih, ini sebagai upaya untuk meyakinkan masyarakat bahwa Polri selalu ada dalam kondisi bencana serta pasca bencana” terang Kasat Samapta Iptu Jaozi, Amd Kep.

Mobil AWC yang merupakan mobil pengurai massa ini dimanfaatkan untuk membantu warga baik yang membutuhkan air bersih saat warga mengalami bencana seperti banjir saat ini maupun saat terjadi bencana lainnya.

Sementara itu Kapolres Buol AKBP Dieno Hendro Widod, S.I.K menghimbau warga untuk tetap waspada apabila curah hujan tinggi yang dapat berpotensi terjadinya banjir, “Kami terus menghimbau warga untuk tetap waspada apabila curah hujan tinggi yang dapat mengakibatkan terjadinya banjir dan juga telah berkoordinasi dengan pihak terkait guna kesiapan dalam penanganan bencana ini agar nantinya terlaksana dengan baik, warga yang membutuhkan segera diberikan pertolongan maupun bantuan” pesan Kapolres.

Baca Juga :  Ops Ketupat Candi 2023, Polres Batang Siap Amankan Mudik Lebaran

Comment