Petinggi Desa Tanjung Sosok Yang Sederhana dan Peduli

MediaSuaraMabes, Jepara – Seorang sosok kepala Desa/Petinggi yang satu ini memang cukup luar biasa. Mengawali karirnya sebagai seorang penggiat sosial dan sering mengabdikan diri untuk memperjuangkan hak masyarakat.

Dari hasil konfirmasi awak media saat menghubungi Dwi Ganoto melalui WA. Jum’at, (12/08/2022).

Beliau menuturkan bahwa setiap ada kegiatan yang positif dan dia mengetahui langsung maupun mendapatkan informasi dari masyarakat ia menjadi orang yang terdepan.

Dwi Ganoto atau biasa akrab dipanggil dengan Mas Dwi ini berdomisili di RT 27 RW 04 desa Tanjung kecamatan Pakisaji Kabupaten Jepara.

Dia pertama kali menjabat sebagai kepala Desa/Petinggi Desa Tanjung, sejak tanggal : 19 Desember 2016 hingga saat ini 2022, kata dia.

Mas Dwi juga mengikuti berbagai kegiatan kemasyarakatan dan selalu menjadi orang terdepan dalam pengabdian diri kepada masyarakatnya.

Pria yang memiliki hobi bersepeda dan bulutangkis ini juga banyak mengikuti kegiatan kegiatan lain, seperti sosial, dan suka bersedekah juga termasuk aktif dalam santunan kepada yatama.

Hal itu seperti yang baru saja dilaksanakan santunan yatama yang diadakan di SD Negeri 2 Tanjung.
(Yusron)

Baca Juga :  Anggota Koramil 410-05/TKP Melatih PBB Siswa SMKN 9 Bandar Lampung

Comment