Pemkot Tarakan Diminta Segera Perbaiki Jalan Rusak

MediaSuaraMabes, Tarakan – Jalan berlubang di Kota Tarakan kembali dikeluhkan. wargapun menanti agar segera dilakukan perbaikan. Karena beberapa jalan dilaporkan mulai mengalami kerusakan, terutama saat musim hujan datang seperti sekarang.Beberapa kawasan yang dikeluhkan seperti Jalan Binalatung kelurahan pantai amal kecamatan Tarakan timur,Sabtu 19, Maret 2022

.Sebagian besar mengalami kerusakan dan berlubang.Jalanya mulai banyak mengikis dan saat hujan air akan menggenang pada setiap jalan yang berlubang. Kondisi itu sangat dikeluhkan lantaran berpotensi menyebabkan kecelakaan. “Kalau kena genangan air gitu kan bahaya , nggak keliatan itu kedalamannya. Orang yang nggak setiap hari lewat sini bisa jatuh kecelakaan,” kata salah satu pengendara yang tidak mau disebutkan namanya yang melintasi Jl.binalatung.

Dia pun berharap agar Pemerintah Kota Tarakan segera melakukan pembenahan pada area jalan yang rusak tersebut.Terutama saat musim hujan seperti saat ini. Di mana kerusakan jalan berlubang yang dalam. “Di sini (Jl.binalatung:red) memang sering rusak, jembatan kayu juga suda mulai rapuh,apalagi musim hujan itu seperti ini,” beber dia.

Hal senada juga disampaikan salah satu pengendara jalan yang tengah melintas di kelurahan pantai amal, Dia menyampaikan, kawasan tersebut mengalami kerusakan parah saat musim hujan seperti sekarang.sering terjadi mobil tertanam.

Kondisi itu ia nilai sangat menganggu proses lalu lintas di jalur pengangkutan hasil tani rumput laut. Terlebih kerusakan merata di sepanjang Jalan , Sehingga dia berharap agar Pemkot Tarakan melalui dinas terkait segera melakukan perbaikan secepatnya.

Berdasarkan pantauan Mediasuaramabes.com, kerusakan di kawasan Jl. Binalatung memang terbilang sangat parah. Hampir sepanjang jalan terdapat lubang kecil hingga ukuran besar dan cukup dalam.

Baca Juga :  Sosialisasikan PPKM Bagi Penguna Jalan Harnojoyo Pasang Stiker Di Simpang Charitas

Comment