Pemerintah Kalurahan Semin Bersinergi Bersama Macan Merah

MediaSuaraMabes, Gunungkidul, DIY — Pemerintah Kalurahan Semin, bekerjasama dengan organisasi kemasyarakatan (ormas) Forum Komunikasi Jogja Rembug (FKJR) Korlap Semin (Macan Merah) melaksanakan peresmian bedah rumah di RT. 05, RW. 15, Padukuhan Kepek, Kalurahan Semin, Kapanewon Semin, Kabupaten Gunungkidul, Minggu (28/11/2021).

Peresmian bedah rumah tersebut di hadiri langsung oleh Kepala Kalurahan Semin, Tri Sutarno. Selain itu, peresmian di hadiri juga oleh Waketum FKJR Dalyono HP, Ketua Korwil Gunungkidul Eko Priyanto, Ketua Korlap Semin Mustadi Bagong, serta perwakilan dari korlap-korlap yang ada di Gunungkidul.

Penyerahan kunci rumah di serahkan secara simbolis oleh Kepala Kalurahan Semin kepada penerima maanfaat, yaitu Suroso.

“Alhamdulillah setelah satu bulan lebih kita melakukan pembangunan rumah dari Suroso, pada hari yang baik ini kami bisa melakukan serah terima kunci rumah dan kami sangat bangga kepada teman-teman FKJR khusus nya Korlap Semin karena peduli dengan warga kami, kedepannya mudah-mudahan masih bisa bersinergi lagi, sehingga bisa bermanfaat lebih luas bagi masyarakat kami”, tutur Tri Sutarno.

Sebelumnya Pemerintah Kalurahan Semin melalui program dari PUPR provinsi DIY memberikan bantuan bedah rumah kepada Suroso dan menggandeng ormas FKJR dalam melakukan pembangunan bedah rumah sejak tanggal 27 Oktober 2021 dan selesai pada Minggu 28 November 2021.

“Pembangunan rumah ini di kerjakan secara bergotong royong dari FKJR Macan Merah, Pemerintah Kalurahan dan di bantu juga oleh warga masyarakat setempat”, ungkap Mustadi Bagong selaku ketua korlap Semin.

Ketua FKJR Korwil Gunungkidul, Eko Priyanto mengatakan, bahwa sebelumnya rumah Suroso masih berlantai tanah dan berdinding gedhek (bambu) yang sudah rusak di beberapa titik, kondisi ekonomi membuat keluarga tersebut belum mampu memperbaiki rumah.

Baca Juga :  Kapolri Sebut Peran Tokoh Lintas Agama Bantu Percepatan Vaksinasi di Labuan Bajo

“Melihat kondisi rumah Suroso yang kurang begitu layak maka kami FKJR yang telah bersinergi dengan Pemerintahan Kalurahan setempat memberikan bantuan bedah rumah kepada Suroso agar rumah tersebut layak huni”, terang Eko Priyanto.

Ia berpesan kepada anggota nya supaya selalu siap manakala ada warga masyarakat serta Pemerintah yang ingin membutuhkan tenaga, pikiran dari ormas FKJR.

Suroso selaku penerima manfaat dari program bedah rumah ini merasa sangat berterimakasih kepada seluruh elemen, baik dari Pemerintah, ormas dan warga masyarakat.

“Maturnuwun sampun mbiyantu maringi bedah rumah kagem kulo sak keluarga, mugi-mugi sageto dados amal jariyah kagem panjenengan sedoyo”, pungkas Suroso.

(BEIJELLO)

Comment