NU Ranting 1 Desa Pancur Gelar Pengajian Umum Diakhir Bulan Ruwah

MediaSuaraMabes, Jepara – Pengurus Nahdlatul Ulama’ ranting (1) Pancur kecamatan Mayong bersama segenap pengurus Banom – banomnya dari Muslimat, Fattayat, Ansor, Banser sampai IPNU – IPPNU mengadakan pengajian umum dan Ruwahan massal dalam rangka Khotmil Qur’an juga sekaligus menyambut datangnya bulan suci Ramadhan.
Kegiatan dilangsungkan siang tadi di Gedung NU Desa Pancur kecamatan Mayong, Senin (28/03/2022).

Sebagai sang penggagas kegiatan adalah teman teman Ansor yang diprakarsai oleh Fuad. Menurutnya, bersama sama supaya kegiatan seperti ini bisa dikembangkan untuk kedepannya dan bertujuan agar selalu terjaga sampai generasi ke generasi.

“Jiwa Islami yang cinta NKRI, santun serta berkarakter mulia dan hal ini harus selalu dirawat juga dipupuk bersama lebih lagi seperti diera modern dan marilah menjadi generasi NU yang bisa menjadi contoh serta panutan,” tuturnya Fuad.

Kegiatan tersebut juga didukung dan diberikan apresiasi dari Suriyah NU Desa Pancur, Ali Rofiq, Fatayat Muslimat dan IPNU – IPPNU.
(Yusron)

Baca Juga :  KONTAK TEMBAK TNI-POLRI DENGAN KELOMPOK KRIMINAL BERSENJATA DI INTAN JAYA

Comment