Ketua DPD Partai Emas Jawa Tengah Road Show Ke DPC Kabupaten Pati

MediaSuaraMabes, Pati — Dalam rangka menyukseskan pembentukan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) dan Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kab. Pati, Ketua DPD Partai Emas Jawa Tengah, Road Show melakukan arahan langsung kepada Bapak Sugeng, selaku Pimpinan DPC dan pengurus Partai Emas Kabupaten Pati dalam Rapat persiapan pembentukan PAC 21 Kecamatan dan Ranting Desa Se- Kabupaten Pati. Berlangsung di Cafe Lepas Malam Margorejo Kabupaten Pati, Jawa Tengah. 22/10/2021 jam 19.30 — 22. 00 Wib.

Pada acara rapat yang berlangsung cukup sederhana, dan dilanjutkan acara jagong malam Kopdar bersama Ketua DPD Partai Emas Jawa Tengah, di dampingi oleh pengurus DPD Tri Ariyanto,SE sekaligus korlap Pati, Rembang, Belora dan sekaligus tuan rumah.

Ketua DPD Partai Emas Isman Mustafa Patamani, SE, MH yang akrab disapa Isman mengatakan,” Kami rencanakan road show, bersama pengurus dan Kolap Sarbi Handono, SH dan Tri Ariyanto,SE korlab selaku pengurus DPD, langsung menuju ke arah Cafe Lepas Malam Pati, untuk silaturahmi dan agenda lainnya, sesuai program Road Show DPD Partai Emas Jawa Tengah,” katanya.

Ketika Isman ditanyakan, tentang antusiasme dia bergabung ke Partai Emas menjelaskan,” Saya tertarik bergabung karena melihat program kerja yang pro perekonomian rakyat, seperti UMKM,Menu layanan 9 Program Partai Emas Jek, Emas Car, Emas Sen, Emas Food, dan lainnya daring dan rencana bisnis bagi kader partai, serta Visi dan Misi Partai menyambut Era Masyarakat Sejahtera “EMAS”,” jelasnya.

“Kami juga berharap 26 Kabupaten dari 29 Kabupaten dan 6 Kota di Jawa Tengah, segera terbentuk. Kami juga berdoa dan berharap, Partai Emas atau Partai Era Masyarakat Sejahtera, dengan Ketua Umum Partai Hj. Hasnaeni, SE., MM., ‘Wanita Emas’, bisa lolos verifikasi faktual dan administrasi partai politik, untuk ikut kontestasi di pemilu serentak 2024,” ujar ketua DPD.

Baca Juga :  Bintorwasdal Kadivpas di Lapas Terbuka Kendal

“Awal ketertarikan saya dengan Partai Emas, secara kebetulan saya juga sebagai pengusaha/kontraktor Poperty , mempunyai kedekatan sebagai sesama pengusaha Poperty dengan Ketua Umum Partai ini salah satu yang menjadi pertimbangan saya, untuk all out dalam pembentukan seluruh DPC dan PAC dan Ranting di Jawa Tengah, yang menjadi tanggung jawab saya sebagai ketua DPD Partai Emas Jawa Tengah,” tambahnya.

Agenda menjalin silaturahmi dan Road Show dan perkenalan pengurus dan kader Partai Emas, akan selalu dijalankan ke DPC se – Jateng, sehingga pembentukan DPC di seluruh Kota dan Kabupaten di Jawa Tengah segera terbentuk semua.

Sugeng, selaku Ketua DPC Kab. Pati, menyampaikan rasa syukur Alhamdulillah untuk DPC dan PAC Kabupaten Pati sudah terbentuk, tinggal mempersiapkan foto KTP perkecematan 100 lebar untuk persiapan mendaftarkan Partai Era Masyarakat Sejahtra ( EMAS ) ke KPU Kabupaten Pati, dilanjutkan publikasi dan memperkenalkan Partai Emas ke masyarakat wilayah Pati, pungkasnya.

Comment