Kenalkan Permainan Tradisional Sunnah, KPOTI Lebong Siap Berlaga di Potradanas VIII 2021.

Suaramabes, Bengkulu – Kabupaten Lebong Saat ini melalui
KPOTI (Komite permainan Rakyat dan Olahraga Tradisional Indonesia) tengah sibuk mempersiapkan atlet-atlet untuk mengikuti POTRADNAS (Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional) VIII tahun 2021.

POTRADNAS rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 2 sampai 5 September 2021.
Akan tetapi berdasarkan surat dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia nomor. BO.03.00/86.3/D.III/VIII/2021, jadwal tersebut diundur menjadi tanggal 21 sampai 24 Oktober 2021 di Kota Tanjung Pandan, Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung.

Untuk Kabupaten Lebong sendiri, ini merupakan partisipasi perdananya dalam event tersebut.
KPOTI Lebong sangat serius dalam mempersiapkan atlet – atletnya. ada 5 cabang yang akan diperlombakan nanti,yaitu ikram,sumpitan,Lari Balok
,Panahan tradisional dan ketapel.

Menurut wakil ketua KPOTI Kabupaten Lebong Herru Dana Putra, ST., M.Ak, KPOTI Kabupaten Lebong baru terbentuk dengan SK Nomor : SK-010/Kab/KPOTI-Pusat/IX/2020 yang ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Pengurus KPOTI Pusat Bapak Dr. M. Zaini Alif, S.Sn, M.Ds di Jakarta pada tanggal 21 September 2020 dan baru diterima pada tanggal 1 Mei 2021.

Wakil ketua KPOTI Lebong Herru Dana Putra, ST., M.Ak mengatakan bahwa, “Untuk saat ini,antusiasme masyarakat terkait Potradnas,saya lihat hanya dari kalangan tertentu”.sampainya pada suaramabes Kamis,19/08/2021 diruangannya Di Bappeda

“Mereka semua berasal dari Komunitas,namanya “Komunitas Pecinta Permainan Tradisional”. Yang berada di desa Sukau datang ,kecamatan Pelabai kabupaten Lebong,provinsi Bengkulu.jadi yang melakukannya tergabung dalam komunitas tersebut”.katanya

“Komunitas itu di Gagas oleh Marten,awal mulanya dia dapat alat panahan,kemudian dia mengajak kawan kawannya untuk membangkitkan kembali olah raga Sunnah di kabupaten Lebong”.ceritanya

Surat dari kemenpora juknis untuk olah raga tradisional ini adalah yang di undang itu Provinsi.untuk mengumpulkan pelaku pemainnya dari kabupaten melalui seleksi.

Baca Juga :  Sertu Jumena Hadir Dalam Acara Verifikasi ODF Tentang Jambanisasi Dan Buang Air Besar.

Terkait keberadaan KPOTI Lebong,SK-Nya Baru bulan Mei.
Kami menerima surat dari KPOTI provinsi pada tanggal 18 Juli 2021.
Dan sekarang KPOTI Kabupaten Lebong, sangat serius dalam mempersiapkan atlet – atletnya, agar dapat ikut di ajang POTRADNAS (Pekan Olahraga Tradisional Tingkat Nasional) VIII tahun 2021.(NM/Y2)

Comment