MediaSuaraMabes, Sulut — Kagama Manado dalam melaksanakan pengabdian masyarakat serentak pada Lapas Rutan di 30 Provinsi di Indonesia ikut menggandeng Barisan Masyarakat Adat Sulawesi utara (BARMAS) untuk memberikan pelayanan bagi para warga binaan Lapas khususnya di Rutan Kelas II A Manado.
Ketua Kagama Manado Taufuk Tumbelaka mengungkapkan, kegiatan pengabdian tersebut berkolaborasi dengan KagamaDok, Kemenkumham, Asosiasi Rumah Sakit TNI-Polri, BKKBN, YHKI, Koseindo, dan Komponen masyarakat lainya.
“Pengabdian masyarakat serentak ini berlangsung di 47 titik di Lapas yang ada di 30 provinsi di Indonesia, dan khusus di Sulut, Kagama bekerja sama dengan BARMAS DPD Sulut untuk ikut memberikan diri dalam kegiatan pengabdian masyarakat serentak ini, dengan tema, berkolaborasi untuk mengabdi dengan hati,” ungkap Tumbelaka Sabtu, (05/2) di Lapas kelas IIA Manado.
Disamping itu, Ketua BARMAS DPD Sulut Tonaas Defly Brando Lengkey, SS mengungkapkan, kegiatan Bakti sosial yang menyentuh masyarakat Binaan di Lembaga permasyarakatan sangat baik dan sangat dibapresiasi oleh BARMAS DPD Sulut sebagai Organisasi adat yang bertujuan untuk mempersatukan masyarakat adat di tiga etnis budaya di Sulawesi utara.
“Yang sedang di bina di lembaga permasyarakatan khususnya di Rumah tahanan kelas IIA Manado ini juga adalah warga masyarakat yang berasal dari tiga etnis di sulawesi utara, dan kami sangat bangga bisa menjumpai mereka dan berbagi bersama mereka,”, ungkap Tonaas Lengkey Sabtu, (5/2)
Senada dengan Ketua BARMAS DPD Sulawesi utara, Tonaas Fernando FX. Melo sebagai Sekretaris BARMAS DPD Sulut mengatakan, kegiatan yang sangat baik tersebut yang di gagas oleh Kagama Manado sangat baik dan diharapkan terus berlanjut.
“Kegiatan seperti ini diharapkan terus berlanjut dimana dalam bakti sosial melibatkan organisasi adat sebagai perwakilan masyarakat di tiga ernis budaya di sulawesi utara,” tutupnya. (Erga)

Redaksi Media Suara Mabes (MSM) sebagai editor Publisher Website
Comment