Kapolsek Lirung AKP FEERY PADAMA,SH. Sosialisasi Kenakalan Remaja di SMAK Pais Kalongan

MediaSuaraMabes, Talaud – Dalam rangka Mengupayakan dan mengantisipasi, serta meminimalisir dgn menekan terjadinya tidak pelanggaran hukum terus dilakukan secara kontinyu oleh Polres Kepulauan Talaud di bawah komando Kapolres AKBP Dandung Putut Wibowo yang kemudian juga ditindaklanjuti Polsek Jajaran.

Ada berbagai cara yang dilakukan untuk mengimplementasikan program tersebut kepada masyarakat salah satunya lewat sambang dan sosialisasi seperti yang dilakukan secara humanis dan berkesinambungan oleh Polsek Lirung kepada generasi muda yang masih duduk dibangku sekolah SMAK Pais Kalongan, Jumat (3/9/2022) kemarin.

Kapolsek Lirung AKP. Feery Padama terpantau turun langsung ke salah satu Sat Dikmen di Talaud untuk melaksanakan Sosialisasi tentang kenakalan remaja dan Binlu tertib berlalulintas kepada seluruh peserta didik yang total berjumlah 53 orang.

Kegiatan turut hadiri Personil Polsek Lirung AIPDA. Melki Binilang (Ps. Kanit Intelkam), Kepala Sekolah SMAK Pais Esni Manambe bersama dewan guru/kakak-kakak pembina Pramuka.

Adapun beberapa imbauan Kapolsek Lirung dalam giat Sosialisasi dan Binlu diantaranya anak-anak jangan melakukan kenakalan-kenakalan seperti Mencuri, Minum minuman beralkohol (miras) ,Merokok, Pergaulan bebas, Cabul , Bullyng, Bermain judi dan lain sebagainya karena dapat merugikan diri sendiri maupun orang lain.
” Belajarlah menghargai diri sendiri dan menghargai orang lain, hormati orang tua dan guru-guru, rajin belajar dan rajin beribadah,” pesan Padama

Berbagai arahan, imbauan dan wejangan yang diberikan mendapatkan respon positif dan apresiasi dari Kepala Sekolah bersama para guru dan siswa/i yang menjadi sasaran kegiatan.

Usai Sosialisasi dan Binluh, Kapolsek Lirung melanjutkan tugas lainnya terkait dengan pemantauan tanah lokasi pembangunan Sub Sektor Kalongan serta mendatangi Puskesmas Kalongan dalam rangka koordinasi giat vaksinasi covid-19 yang ada wilayah Kecamatan Kalongan.ungkap Padama // AP,JM

Baca Juga :  AKBP Wahyuni Sri Lestari, SIK, MH: Polres Payakumbuh Raih Juara II Sago Cup Putra ke XXX

Comment