Jumat Curhat, Kapolres Jepara Tampung Aspirasi Warga Kedung

MediaSuaraMabes, Jepara – Kapolres Jepara AKBP Warsono, SH., SIK., MH., pimpin langsung kegiatan Jum’at Curhat di Joglo Ponpes Darussa’adah Desa Bugel Kecamatan Kedung Kabupaten Jepara.

Kegiatan Jumat curhat merupakan Program Prioritas Kapolri yang dilaksanakan dari tingkat Polda, Polres hingga Polsek dan Program lanjutan Quick wins Presisi.

Kapolres Jepara AKBP Warsono, SH., SIK., MH, menyampaikan bahwa kegiatan jumat curhat menjadi progam Polri yang kita laksanakan, tujuannya supaya lebih dekat dengan masyarakat, membentuk jaringan komunikasi, serta informasi agar kompak dan apabila ada sesuatu kita bisa bergerak lebih cepat dalam menangani suatu kejadian yang ada di wilayah.

“Jumat curhat ini guna menyerap aspirasi, saran masukan dari masyarakat mengenai permasalahan yang ada, juga terkait pelayanan Polri bisa disampaikan ke saya dalam giat jumat curhat ini,” kata Kapolres, Jumat (10/02/2023).

Lanjut Kapolres, kami berupaya memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat sampai hal yang terkecil kita terima masukan atau aspirasinya.

Kegiatan ini juga merupakan program unggulan Polri dalam rangka meningkatkan kepercayaan masyarakat dengan cara turun langsung di tengah-tengah masyarakat untuk menghilangkan sumbatan-sumbatan yang terjadi antara Polri dengan masyarakat, paparnya.

(Yusron)

Baca Juga :  Masa Tenang : Kapolsek Melaya Beri Arahan Anggota Pasca Pemungutan Suara Pemilu 2024

Comment