Danramil 03/Batealit Dampingi Pj Bupati Jepara Giat Safari Jum’at

MediaSuaraMabes, Jepara – Pj Bupati Jepara Edy Supriyanta. ATD., SH., MM, siang tadi menyambai desa Ngasem Kecamatan Batealit Kabupaten Jepara, dalam kegiatan tersebut dalam rangka program “Musholla Bergerak / Safari Jum’at”.

Kunjungan Safari kali ini ke desa Ngasem Kecamatan Batealit, Kabupaten Jepara.

Rombongan tiba sekitar pukul : 09.10 WIB, Pj Bupati Jepara yang didampingi beberapa stafnya langsung disambut oleh beberapa tokoh masyarakat dan jajaran Forkompincam Batealit.

Lokasi yang dituju adalah Musholla Baiturrahman, berada di RT 23 RW 03 desa Ngasem Kecamatan Batealit. Jum’at, (02/09/2022).

“Selain Pj Bupati Jepara. Edy Supriyanta, ATD, SH, MM, beliau juga didampingi Asisten I Sekda Jepara dan Staf Ahli I Pj Bupati Jepara,

Turut hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Ka. Kantor Kemenag Kab. Jepara, Ka. Bakesbangpol, Dir. RSUD RA Kartini, Ka. Bappeda, Ka. Diskominfo, Ka. DP3AP2KB, Ka. DPURR, Ka. Dinsospermades, dan Dir. Tirta Jungporo.

Tidak ketinggalan pula jajaran forkompimcam, seperti Camat Batealit, Danramil, Kapolsek Batealit, Petinggi Ngasem dan perangkat desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta beberapa tokoh masyarakat desa Ngasem.

Menurut Danramil 03/Batealit Kapten Chb Purwanto mengatakan, kalau tujuan giat tersebut untuk menjalin silahturahmi. Selain itu rombongan Pj Bupati Jepara juga memberikan Bansos berupa sembako dan kursi roda kepada masyarakat desa Ngasem.

“Seusai kegiatan Musholla Bergerak di desa Ngasem, kemudian sekitar pukul : 11.00 WIB, rombongan melanjutkan perjalanan ke desa Mindahan”, untuk melanjutkan giat “Safari Jum’at “. Pj Bupati Jepara beserta jajarannya menuju Masjid Besar Baitussalam.

Dengan diadakannya kegiatan seperti ini diharapkan bisa terjalin silahturahmi dengan baik, terutama dengan tokoh masyarakat.

“Dan saya pribadi maupun semua jajaran mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah ikut serta dalam kegiatan tadi,” tuturnya Purwanto.
(Yusron)

Baca Juga :  Manfaatkan Lahan Kosong, Babinsa 1202-02/SKS Tanam Pohon Pinang

Comment