Dalam Rangka Memperingati HUT TNI Ke – 76,Kodim 1705/Nabire Laksanakan Karya Bakti Di Taman Makam Pahlawan Nabire

MediaSuaraMabes, Nabire — Dalam rangka Menyambut HUT TNI Ke – 76 Kodim 1705/Nabire di bawah pimpinan Pasi Ter Kodim 1705/Nabire, Kapten Inf I.Yusuf Rumi, melaksanakan kegiatan Karya Bakti di Taman Makam Pahlawan jalan Kusuma Bangsa Nabire, Kabupaten Nabire. (Jumat, 01 Oktober 202)

Turut hadir dalam kegiatan karya bakti ini Letkol inf. Rumamina (Danramil 1705-01/Nabire), Joko Santoso (Penasehat PSHT Cab. Nabire), Batalyon Raider 753/AVT, Zipur 12/OHH, Kabalak Aju Kodim 1705/Nabire.

“Pasiter, kegiatan ini merupakan wujud penghormatan kepada para Pahlawan yang telah gugur mendahului kita, dan kita sebagai penerus generasi muda harus bersyukur atas pengorbanan jiwa raganya. Maka kita yang masih muda harus bisa merawat serta melestarikan perjuangan mereka.

Baca Juga ; Antusias Warga Nabire Sambut Kedatangan Mesak Magai Dan Ismail Jamaludin

Personil Kodim 1705/Nabire bersama masyarkat membersihkan Makam Pahlawan [Ria/mediasuaramabes]
Baca Juga ; Tidak Mengenal Menyerah Babinsa Koramil 1705-01/Nabire Bersama Puskesmas Laksanakan Vaksinasi Mendukung Lancarnya PON XX Papua.

Terkait dalam pandemi Covid-19, kita harus patuhi protokol kesehatan yang sudah di sampaikan dari pemerintah. Serta harus jaga jarak dan memakai masker supaya terhindar dari Virus Covid-19 dalam pelaksanaan Karya bakti di Taman makam pahlawan ini,” ujarnya.

Dalam rangka menyambut Hut TNI Ke-76, Angota TNI Bersama warga PSHT sangat antusias melaksanakan kegiatan Karya Bakti ini, mulai dari pemotongan rumput serta pengecetan pagar, serta pengangkatan sampah yang sudah di kumpulkan. Sehingga Taman Makam Pahlawan kelihatan bersih dan bisa menjadi contoh oleh masyarakat, bahwa dengan bergotong royong pekerjaan akan lebih mudah, imbuh Pasiter.

Kegiatan karya bakti ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT Ke-76 TNI. Semoga kedepannya TNI lebih profesional dalam menjalankan tugasnya dan lebih dicintai rakyat, karena TNI adalah anak kandung rangka, pungkas Pasiter. (Red)

Comment