Curahan Hati Masyarakat Padang Tikar Kepada Kapolsek

MediaSuaraMabes, Kubu Raya – Kapolsek Batu Ampar Ipda Freddy, SP. SH. M.H melaksanakan kegiatan Jum’at curahan hati (curhat) di Cafe Masta Jln. Baburazak Barat Desa Padang Tikar Satu, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Kubu Raya, Jum’at 20/1/2023.

Antusias warga di hari Jumat ketiga, ini sangat terasa sekali terlihat banyak masyarakat yang mengharapkan program ini. Dan juga bisa menyentuh hati masyarakat pesisir yang notabene adalah para nelayan kecil.

Pada kesempatan mendengar curhat masyarakat Kapolsek Batu Ampar di dampingi Kanit Intel Aiptu Fajar Setiawan, dan 3 Bhabinkamtibmas terbaik padang tikar yaitu Bripka M. Sunandara Kalsi, Bripka Zuliadi Kurniawan dan Brigadir Ramson Lingga.

Dari sekian Tokoh pemuda yang hadir yaitu Sdr. Maskur mengucapkan bertrimakasih semenjak adanya Pak Zul, Sunan dan Lingga yang Kapolsek menempatkan anak anak muda.

Pada saat sebelumnya kurang aktif olah raga. Sekarang sudah mulai terbina olahraganya, kami dari warga padang tikar minta Kapolsek pertahankan Bhabinkamtibmasnya, karena sangat dekat dengan anak anak muda.

Ustadz Ahmad Awang tokoh agama padang tikar meminta kepada Kapolsek untuk bisa menyampaikan kepada anak anak remaja Untuk meningkatkan iman dan taqwa dengan rajin beribadah tidak main game online di cafe sampai larut malam.

Kapolsek Batu Ampar menjawab dan Penyampaikan kepada Pak Maskur serta tokoh pemuda. Kami berterimakasih atas pengharagaan yang diberikan kepada Pak Bhabin, ini akan saya sampaikan ke bapak Kapolres terkait keaktifan para Bhabin di wilayahnya. Tentu ada penghargaan dari pimpinan untuk anggota yang memiliki inovasi.

Untuk pak Ustadz Ahmad Awang, kami ada program Polsek Batu Ampar Road to School. Dimana setiap Senin para Bhabin ikut apel bersama di sekolah sekolah pentingnya pendidikan, dan terimkasih Pak Ustadz nanti kami akan koordinasi dengan pemilik usaha Cafe agar membatasi kepada anak anak sekolah tidak main online sampai tengah malam.

Baca Juga :  Polres Muara Enim Dan Team Vasdoor Laksanakan Giat Vaksin Pada Warga Binaan Lapas II B Muara Enim.

Sebagaimana arahan bapak kapolres kubu raya AKBP ARIEF HIDAYAT, SH, S.I.K , maka kami hadir untuk masyarakat Batu Ampar, tentunya kami bukanlah apa apa tanpa masyarakat yang mendukung, marilah kita bersama sama menjalin komunikasi yang baik dan memelihara keamanan wilayah kita harmonis dan kondusif, ujar Freddy diakhir acara Jumat curhat.

Hepni JK

Comment