Anggota Satgas TMMD 115 Plester Parit Jalan yang Telah Dibuat

MediaSuaraMabes, Singkawang – Anggota satgas TMMD ke -115 kodim 1202/Skw melanjutkan pengerjaan pembuatan parit jalan dititik 0 lokasi TMMD bersama warga trans SP II, tahap plasteran.

Sebagai aliran saluran pembuangan yang menampung Air Hujan dari sekeliling saluran tersebut, seperti air limpasan dari Jalan maupun dari ketinggian jalan lokasi TMMD agar tidak meluap kepermukaan, masyarakat di wilayah Kel.Pangmilang Kec. Singkawang Selatan,trans SP II, Jumat (4/11/2022).

Tahap ini merupakan tahap kedua setelah penggalian yang mana hal ini bertujuan untuk memperkuat parit dari kikisan air yang mengalir sekaligus mempercantik tampilan parit ini sendiri.

“Serda Yanto menerangkan, saluran air ini mencegah banjir pada genangan karena air yang tergenang pada Permukaan Tanah akan segera dialirkan ke tempat yang lebih rendah sesuai yang telah kami buat ini.

“Disamping itu salah satu warga trans SP II Bpk Dodi mengatakan kami seluruh warga selalu andil dalam pekerjaan satgas TMMD ke-115 ini sampai penutupan yang diperkirakan satu minggu lagi,” jelasnya.

Pasiter Kodim 1202/Skw Lettu Inf Agustinus saat berada di lokasi kegiatan mengatakan, bahwa pengerjaan tidak ada kendala hingga hari jelang penutupan TMMD ini. Parit tanah kanan kiri jalan ditargetkan sepanjang 250 meter akan selesai sesuai dengan waktu yang di tentukan.

Dirinya berharap sepanjang pelaksanan Kegiatan didukung cuaca. “Jadi, para personil dan warga hingga saat ini tetap kompak dan tidak terkendala serta mudah-mudahan selesai tepat waktu,” sambungnya.

Lanjutnya ia mengatakan kegiatan tersebut prajurit satgas TMMD Kodim 1202/Skw bersama warga juga bahu membahu melakukan kerjaan pengecoran jalan tersebut. Hal itu guna tercapainya target waktu pelaksanaan yang sudah ditentukan.

Selain menggunakan alat berat, warga dan TNI juga menggunakan teknik pengerjaan secara manual.

Baca Juga :  Koramil 04/Pecangaan Membagikan Masker Kepada Pengendara Motor

“Kegiatan TMMD ke-115 ini, para anggota Satgas bersama masyarakat terus bahu membahu dalam mempercepat pembangunan infrastruktur jalan tersebut,” ujarnya. (Hepni JK)

Comment