Ketua Umum ALMIJ Edi Prasadja: Pahlawan Adalah Contoh Bukti Kecintaan Pada Tanah Air

MediaSuaraMabes, Jepara – Aliansi Lintas Media Indonesia Kabupaten Jepara Giat ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Giri Dharma Jepara Jl. Pahlawan, Ujungbatu V, Ujungbatu, Kec. Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Kemudian dilanjutkan bansos nasi kotak  ke PPSLU atau Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia Potroyudan Jepara UPT Dinas Sosial Provinsi Jawa Tengah Jalan Pemuda 95A.

Hal ini disampaikan oleh ketua umum ALMIJ Kabupaten Jepara Edi Prasadja (John) saat mempersiapkan giat 10 November 2022 di kantor sekretariat ALMIJ, Kamis, (10/11/2022) pagi.

“Selain bansos ke PPSLU atau Panti Pelayanan Sosial Lanjut Usia Potroyudan Jepara kami juga salurkan bansos nasi kotak pada Panti Pelayanan Sosial Disabilitas Mental Waluyotomo Jepara Jl. Tambak Sari, Kauman, Kec. Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah,” ujar Edi John.

Ibu pimpinan panti PPLSU dan PPSD menyambut kedatangan ALMIJ dengan wajah gembira dan menyampaikan ucapan terima kasih atas keperduliannya kepada Penerima Manfaat (PM), Dirinya juga menyampaikan kegiatan PM diantaranya membuat produk lukisan pada kain, membuat souvenir dan lain lain. Luar biasa!

Pada peringatan hari Pahlwan 10 November 2022 ini Edi John masinis kereta ALMIJ beserta anggota ziarah dan tabur bunga  ke TMP Giri Dharma, Pada kesempatan itu Edi John mengingatkan dan mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Jepara agar selalu mengingat pengorbanan para pahlawan yang telah gugur dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa Indonesia. Kita tinggal menikmati pengurbanan mereka, bukan hanya nyawa tetapi harta, benda, keluarga demi mempertahankan kehormatan Indonesia,

“Kita wajib mensyukuri dan melanjutkan perjuangan para Pahlawan kita dengan membangun sumber daya manusia dalam menjaga amanah dan ikut berperan serta menjaga kemerdekaan, kesatuan bangsa, mencerdaskan kehidupan bangsa serta  menjaga kerukunan antar umat beragama, suku, bahasa dan penguatan budaya gotong royong,” papar Edi John.

Baca Juga :  Hancurkan Masa Depan Anak-Anak, OPM Membakar Gedung Sekolah SMP Negeri Okbab

Penyaluran bansos juga merupakan perwujudan menjaga kesatuan, kerukunan dan keperdulian kepada saudara – saudara kita yang memerlukan uluran tangan.

“Sebagai bagian dari komponen bangsa kita mempunyai kewajiban saling membantu saudara-saudara kita yang memerlukan bantuan, sama halnya ketika pada pahlawan kita dalam medan peperangan, tentu saling membantu satu sama lain saling melindungi tanpa melihat perbedaan baik suku, ras dan agama,” jelas Edi John.

Sebagai penutup, Edi John mendoakan semoga para pahlawan yang telah berjuang dangan mengorbakan harta, bend bahkan nya demi anak cucu, mendapatkan tempat disishNya serta diterima seluruh amal perbuatan, amal ibadahnta serta diampuni segala kesalahannya.

“Kita hanya bisa memohon kepada Allah, Tuhan yang maha pengasih dengan harapan semua pahlawan kita mendapat tempat disisihNya serta diampuni segala salah dan dosa mereka juga menjaga kemerdekaan Indonesia untuk Selamanya,” pungkasnya. (Red/SPR)

Comment