Teguhkan Cinta Tanah Air, Satgas TMMD-115 Tanamkan Nilai-Nilai Pancasila

MediaSuaraMabes, Singkawang – Penyuluhan yang merupakan bagian dari kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD). Satgas TMMD Reguler ke-115 Kodim 1202/Skw memberikan penyuluhan yang difokuskan pada materi wawasan kebangsaan, cinta tanah air, Pancasila, kesadaran bela negara dan Bhineka Tunggal Ika kepada warga di Kel.Pangmilang, Kec Singkawang Selatan,tepatnya di transat SP II,
Selasa (8/11/2022).

Serma Tiyarlis selaku Koordinator Penyuluh sekaligus narasumber mengatakan, kondisi masyarakat di Desa Cahya Bumi ini sangat beragam mulai dari suku yang mendiami, agama yang dianut hingga kehidupan budaya dan sosial.

“Untuk itu, diperlukan pengamalan nilai-nilai Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika. meski keberagaman yang merupakan anugerah Tuhan yang harus dijaga dirawat dan dilestarikan,” ujar Tiyarlis.

Dikatakan Bati ter, materi ini bertujuan agar kita tetap meneguhkan kecintaan terhadap Indonesia termasuk dalam mengamalkan nilai-nilai pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika. Dengan begitu kita akan selalu damai, aman, nyaman, tentram dan jauh dari ancaman konflik dalam kehidupan bermasyarakat.

“Tanggung jawab yang dimiliki budaya atas seluruh perbendaharaan perilaku komunikatif dan makna yang dimiliki setiap orang mewujudkan Bhinneka Tunggal Ika pada masyarakat Indonesia juga menemui tantangan,” jelasnya.

Dirinya menambahkan, program bela negara saat ini kembali digalakkan karena sangat penting diterapkan di seluruh lapisan masyarakat.

“Selain untuk memupuk jiwa cinta tanah air di dalam materi pembekalan ini juga kita tekankan pada pendidikan untuk menumbuhkan rasa percaya diri dan meningkatkan disiplin serta etos kerja serta toleransi dan rasa saling menghargai,” tutupnya. (Pendim 1202/Skw/Hepni JK)

Baca Juga :  Dandim 1007/ Banjarmasin Kolonel Inf. Oky Andriansyah Adiwirya Salurkan Bantuan Tunai untuk Pedagang Kaki Lima Dan Warung di Wilayah Banjarmasin

Comment