Momen Ramadhan, Danramil 04/BB Bagikan Paket Sembako

SuaraMabes, Deli Serdang – Danramil 04/BB Kodim 0204/DS Kapten Arh Agus Wahyudi membagikan 75 paket sembako kepada warga kurang mampu di Kecamatan Biru Biru Kabupaten Deli Serdang, Kamis (6/5/2021). Sekira pukul 11.00WIB.

Bersama Anggota Koramil 4/BB dan Babinsa meleksanakan Anjangsana Bakti sosial dengan membagikan sejumlah paket sembako dan Masker bertepatan dengan momen bulan suci Ramadhan.

Danramil 04/BB Kapten Arh Agus Wahyudi mengatakan, giat baksos tersebut sebagai wujud kepedulian anggota Koramil ditengah situasi pandemi Covid-19.

“Tujuannya adalah ingin membantu meringankan beban masyarakat yang saat ini melaksanakan ibadah puasa di tenggah wabah Covid-19. Semoga dengan adanya giat tersebut dapat bermanfaat bagi masyarakat serta mewujudkan Kemanunggalan TNI dan rakyat,” harap dia.

Sementara itu, salah satu warga yang mengaku beru Barus penerima sembako menyampaikan terimakasih atas bantuan yang diberikan dimana dampak dari pandemi Covid-19 yang melanda masyarakat saat ini berpengaruh pada ekonomi warga tak mampu.

“Sekali lagi kami mengucapkan terima kasih, kepada Danramil dan jajarannya sudah membantu warga memberikan sembako, bertepatan dengan bulan suci ramadhan ini, berharap wabah ini cepat selesai agar bisa kembali beraktifitas,” tuturnya. (Edi/Tim)

Baca Juga :  Progres Perehaban Masjid Al Ikhlas oleh Personel TMMD ke-115 Kodim 1202/Skw

Comment