DPC PKB Balangan Lakukan Konsolidasi Tanpa Henti

MediaSuaraMabes, Balangan – Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Abdul Muhaimin Iskandar meminta agar seluruh kader partai se Indonesia untuk mempersiapkan langkah – langkah taktis serta ide yang orisinil untuk merengkuh kemenangan pada Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Merespon penyampaian Ketum Gus Muhaimin tersebut, DPC PKB Kabupaten Balangan langsung bergerak menyiapkan langkah stategis dan konsolidasi partai di daerah.

Hal itu dikemukakan Ketua DPC PKB Kabupaten Balangan, H. Mawardi kepada media ini, Selasa (3/5/2022).

“Langkah – langkah yang kami ambil tidak lain adalah memperkuat struktur partai dari DPC DPAC, dan DPRT. Serta melakukan kosilidasi tiada henti,” katanya.

Hal itu lanjut Ketua Mawardi, supaya partai besutan Gus Muhaimin lebih dekat atau lebih dikenal oleh masyarakat. Selain itu juga, PKB Kabupaten Balangan menggelar sejumlah kegiatan sosial dan keagamaan.

“Melakukan kegiatan instruksi dari DPP, seperti pengajian zikir dan sholawatan bersama, dan tak lupa juga membagikan paket lebaran,” ujar Mawardi.

Harapannya, dengan berbagai aksi dan kegiatan itu keagamaan tersebut, maka PKB lebih dekat serta selalu bersama rakyat.

Baca Juga :  Persiapan Pemilu 2024 di Lapas Kelas llB Sukabumi Kota

Comment