Babinsa Koramil 422-01 Pesisir Utara Hadiri Upacara Bulanan Pemda

MediaSuaraMabes, Pesisir Barat – Salah satu cara untuk menanamkan rasa Cinta Tanah Air di Kabupaten Pesisir Barat Kalangan Babinsa Koramil 422-01 Pesisir Utara bisa dilakukan melalui upacara bendera, yang dalam prosesnya dilakukan untuk mengenang jasa para Pahlawan dan para pendiri Bangsa yang telah gugur. Penanaman Bela Negara kepada Generasi Muda dihadapan pada tantangan yang semakin komplek merupakan hal yang terpenting saat ini untuk diterapkan. Hal itu disampaikan Babinsa Koramil 422-01 Kecamatan Pesisir Utara Kopda Sahroji saat memberikan amanatnya Pada Upacara Bendera Bulanan Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat, bertempat di Lapangan Labuhan Jukung Kecamatan Pesisir Tengah Kamis (17/03/2022).

Babinsa Koramil 422-01 Kecamatan Pesisir Utara Kopda Sahroji Menyampaikan Upacara Bendera Tujuannya selain menghormati dan mendoakan para Pahlawan yang telah gugur demi merebut dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia, juga untuk memperkuat Persatuan dan Kesatuan serta mempertebal semangat kebangsaan dan Cinta Tanah Air”.  Jelas Babinsa Kopda Sahroji.

Selanjutnya Usai upacara Bulanan di Lingkup Pemda Babinsa Koramil 422-01 Kecamatan Pesisir Utara Kopda Sahroji menyampaikan ucapan terima kasih buat Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat yang telah memberikan amanah buat kami Babinsa Koramil 422-01 menugaskan Babinsa untuk hadir dalam Upacara Bulanan Di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Pesisir Barat. Kami sangat mengapresiasi peran Pemerintah Kabupaten Pesisir Barat.( Hijrah)

Baca Juga :  Bupati Pesisir Barat Memberikan Pembekalan Umum ( STUDIUM GENERALE) Siswa Siswi SMA Kebangsaan

Comment