Bantuan Pemkab Deli Serdang Sangat Minim di Jenjang Olahraga Karate

MediaSuaraMabes, Deliserdang – Ribuan orang ( siswa siswi atlit bela diri karate) di perkirakan akan tumpah ruah menghadiri acara musyawarah cabang ( muscab) Federasi Olahraga Karate Indonesia (Forki) yang akan di gelar tanggal (23/2) di gedung Balai Room Pemerintahan Kebupaten Deli Serdang.

Kehadiran ribuan atlit dari 19 perguruan di bawah naungan Forki Deli Serdang sebagai bentuk kecintaan mereka agar kepengurusan Forki DS berjalan dengan baik.

Hal tersebut dengan catatan, dari 19 perguruan karate mengirimkan 1000 orang siswa siswi nya maka akan berkumpul 19.000 orang membanjiri gedung balai room Pemkab Deli Serdang. Terang Hasan Basri Siregar kordinator Humas Forki DS Jum’at (18/2).

Diketahui menurut Hari’S panggilan akrabnya, dari 22 kecamatan di Deli Serdang perguruan karate telah tersebar kesemua instansi mulai swasta dan negeri.
Yang terbanyak dari instansi pendidikan mulai dari jenjang sekolah tingkat SD SMP dan SMA, olahraga karate banyak diminati melalui program ekstrakurikuler Ungkapnya.

Adapun perguruan yang tergabung dalam wadah Forki Deli Serdang yang turut hadir diantaranya, KKI,ASKI, INKAI, SHOTOKAI, SHOKAIDO, WADOKAI, INKADO,BKC, TAKO,INKANAS,FUNAKOSI,SINDOKA,SHIROETE,GOJUKAI,LEMKARI,GOKASI,KKNSI,KSK dan GABDIKA.

Ia menegaskan, semua perguruan yang tergabung dalam wadah Forki Deli Serdang agar jangan membawa atlit-atlit nya cukup perwakilan di jajaran pengurus masing-masing perguruan, hal ini penting mengingat agar kita menghindari keramaian dampak dari Virus Covid 19.

Olahraga karate memang berbeda dengan jenis olahraga lainnya didalam naungan KONI sebagai induk semua jenis olahraga.
Hal itu ditandai dengan banyaknya organisasi yang tergabung dalam wadah Forki sementara olahraga lain gulat misalnya hanya tunggal, Jelasnya.

Oleh karenanya, Pemkab Deli Serdang diharapkan memberikan perhatian khusus terhadap olahraga karate, selain sudah cukup banyak menyumbangkan medali mengharumkan Pemerintahan Kabupeten Deli Serdang baik ditingkat nasional maupun internasional, olahraga karate juga sangat membantu pemerintah dalam hal kesehatan masyarakat membentuk kerakter sportif juga menjauhkan bahaya narkoba bagi masyarakat Deli Serdang.

Baca Juga :  PT. AK Diduga Bikin Pengendara Celaka

Forki Deli Serdang dengan semangat kebersamaan sebanyak 19 perguruan akan terus bahu membahu membangun kerakter anak bangsa melalui olahraga karate. Sekalipun sangat minim sekali bantuan Pemkab DS melalui APBD terhadap olahraga karate, diharapkan tidak menyurutkan semangat meraih prestasi bagi semua perguruan karate di dalam wadah Forki Deli Serdang, Imbuhnya.

Padahal lanjutnya lagi, Dalam pengantar nota keuangan Rancangan Perubahan APBD TA. 2021 Kabupaten Deli Serdang disebutkan proyeksi belanja daerah pada Rancangan Perubahan APBD TA. 2021 sebesar Rp. 4.226.597.955.061,- . Sebanyak 2 milyar saja anggaran APBD DS diberikan untuk pembinaan atlit karate sudah sangat membantu, Tutupnya. (Riki).

Comment