Polres Dan Kodim 0203 Langkat Gelar Patroli Gabungan Skala Besar

MediaSuaraMabes, Langkat — Polres Langkat Dan Kodim 0203 Pangkat gelar Patroli gabungan sekala besar TNI-Polri bersama Instansi terkait dalam rangka pengecekan pengamanan ibadah perayaan Natal Tahun 2021, di Gereja- Gereja wilayah hukum Polres Langkat. Sabtu (25/12/21)

Patroli tersebut dipimpin oleh Dandim 0203 Langkat, Letkol INF Sahputro dan di benarkan oleh Kasubag Humas Polres Langkat, Joko Sumpeno pada wartawan di Stabat.

Turut hadir Dandim 0203 Langkat Letkol INF Joko Syahputro, bersama Personil Dandim 0203 Langkat, Kapolres Langkat AKBP Danu Pamungkas Totok. Dan jajaran Personil Polres Langkat, Danyon 08 Marinir Tangkahan Lagan Farick M.Tr. dan personil.

Kodim 0203 Langkat mengatakan sebagaimana diketahui saat ini kita melaksanakan pengamanan perayaan natal di gereja gereja dari tadi malam sampai dengan saat ini. Pada saat melakukan pengecekan pengaman di gereja harus diutamakan dengan penerapan Prokes Covid-19.

“Apel Bersekala besar ini dilaksanakan guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang melaksanakan ibadah Natal,” katanya.

Menurut Dandim 0203 Langkat, patroli secara humanis dilakukan agar masyarakat yang beragama Nasrani merasa nyaman dan merasa terlindungi keamanan dari segala kemungkinan yang ada.

Pimpinan Patroli juga menyampaikan imbauan semua personil tetap prokes agar terhindar dari Covid-19 dan Varian Baru. Apa bila ada personil yang sakit agar dilaporkan ke pada pimpinan.

Selanjutnya patroli gabungan mengunjungi Gereja Gereja yang ada di Langkat, Sumatera Utara dan sekaligus mengucapkan Selamat Natal. (Ratna)

Baca Juga :  Pasca Rusuh Di PT GNI, 2.963 Karyawan Mulai Kembali Kerja

Comment