BANGUN KEDEKATAN DENGAN MASYARAKAT, ORMAS FKJR LAKUKAN AKSI SOSIAL

MediaSuaraMabes, DIY — Dalam membangun kedekatan dengan masyarakat Ormas Forum Komunikasi Jogja Rembug (FKJR) terus melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan, kali ini kegiatan dilakukan oleh FKJR Korwil Kota, Minggu (07/11/2021)

Kegiatan yang di pimpin langsung oleh Waketum FKJR Dalyono H.P di dampingi ketua bidang sosial Ririn H, Penasehat Korwil Kota Hardiyanto, Ketua Korwil Kota Ridwan Ardiyanto, beserta para anggota, kegiatan sosial di lakukan dengan pembagian sembako bagi warga yang terdampak Covid-19, yang di pusatkan di 12 titik di wilayah kota.

Di sela-sela kegiatannya Waketum Dalyono HP yang di temui media mengatakan bahwa kegiatan seperti ini akan terus di lakukan untuk membantu program pemerintah dalam membantu warga terdampak Covid-19, di samping itu komitmen ormas FKJR dalam gerakan sosial kemasyarakatan.

“Kegiatan seperti ini InsyaAllah akan kami lakukan terus untuk membangun jiwa para anggota mendidik kepribadian para anggota, agar selalu tertanam dalam hatinya sifat sosial dan mengasihi sesama”, kata Dalyono .

Lanjutnya Dalyono menekankan bahwa membangun empati masyarakat itu penting agar masyarakat bisa menilai, sinergitas dengan masyarakat dan Pemerintah dalam mewujudkan Yogyakarta ini sebagai kota budaya kota pelajar selalu aman serta kondusif.

“Yogyakarta ini Kota Budaya, Kota Pelajar mari kita tunjukan budayanya bahwa orang Yogya selalu menjunjung tinggi nilai-nilai kebersamaan dan mempunyai jiwa sosial yang tinggi, rasa persaudaraan yang erat dan tidak pernah membeda-bedakan, suku, ras, agama atau status sosial”, jelas Dalyono.

Sementara itu Korwil Kota Ridwan Ardiyanto menambahkan bahwa ini adalah wujud kepedulian FKJR terhadap keadaan masyarakat karena dampak pandemi yang masih berlangsung, tidak sedikit masyarakat yang membutuhkan uluran tangan dalam menghadapi masa sulit ini .

Baca Juga :  Tim Jatanras Polda Babel Ringkus Pelaku Penggelapan, Modus Pinjam Motor Beli Pulsa.

“Ini aksi nyata kami anggota FKJR kepada masyarakat, jangan pernah di lihat dari seberapa yang kami berikan tapi ketulusan kami dalam ikut merasakan beban masyarakat di masa sulit ini”, tutup Ridwan.

Comment