Wakapolres Paniai Sambut Baik Kunjungan Media Suara Mabes

MediaSuaraMabes, Paniai — Guna mempererat hubungan dan menjaga keharmonisan institusi kepolisian dengan insan pers, dalam hal ini Polres Paniai yang di wakili Wakapolres AKP Mardi Marpaung, S. Sos, menerima dengan baik kunjungan awak MEDIA SUARA MABES yang ada di wilayah Kabupaten Paniai, bertempat di ruang kerja Wakapolres Paniai. Kamis, (28/10/2021)

Dalam kesempatan tersebut Wakapolres Polres Paniai AKP Mardi Marpaung, S. Sos, mengatakan, bahwa kegiatan ini untuk mempererat jalinan silaturahim sekaligus untuk membangun kerjasama dengan Polri dalam hal ini, Polres Paniai dengan awak media untuk saling bersinergi dalam bidang pemberitaan agar situasi di wilayah kabupaten Paniai kedepannya lebih aman dan tetap kondusif.

“Jika tali silaturahmi Polri dengan insan media itu dekat, maka secara tidak langsung hubungan Polri dengan masyarakatpun lebih dekat.

“Melalui informasi aktual yang di berikan para awak media kepada warga yang cepat dan akurat maka Polri dalam menjaga kamtibmas, sangat terbantukan oleh peran awak media yang selalu memberikan informasi sejuk kepada masyarakat. Dan juga ikut menangkal berita-berita hoax yang sering muncul di media sosial,”Tambahnya.

Dodi Lalo selaku Wartawan Media suara Mabes menyampaikan ucapan terimah kasih kepada semua jajaran polres paniai yang sudah menerima kehadiran kami awak media, Terlebih Kapolres dan wakapolres Paniai.

(DL)

Baca Juga :  Bupati Pesisir Barat Menghadiri Rapat Gugus Tugas Dalam Rangka Pesiapan Evaluasi ( KLA) Tahun 2022

Comment