N. Nurcahaya Dan Abdul Latup Lelaki Tangguh Penyelamat Pantai Pesisir Indramayu

MediaSuaraMabes, INDRAMAYU – Narendra Nurcahya (52) tetap semangat menjaga pantai pesisir Indramayu, gerakan cinta alam pantai ini sudah dibuktikan selama 30 tahun. Namun menularkan ide dan gagasannya kepada Cukup Sugiyanto, adik kandungnya, juga Junaedi keponakannya dan Ahmad Abdul Latup rekan seperjuangannya.

Pendek kata, tiada hari yang kosong baginya, tanpa bicara dan melakukan gerakan penanaman mangrove.
Belum lama ini ia juga mengajak mahasiswa indramayu yang ada di yogyakarta (IKAPMI), untuk bersama menanam mangrove di pantai Habib Keling, di Kecamatan Krangkeng Indramayu.

Proyek besarnya yang dimotori oleh Diskanla dan kementrian Kelautan Perikanan adalah penanaman mangrove bersama ratusan masyarakat Blok Waledan, Desa Lamarantarung. tak kurang dari 350 warga di blok Waledan ikut terlibat penanaman mangrove.

Menurut abd.Latip, selaku pimpinan pelaksana project, menjelaskan bahwa sudah puluhan hektar lahan tanah timbul di waledan yang ditanami Mangrove. “semua dimaksudkan agar tidak terjadi bahaya Abrasi yang sewaktu waktu mengancam petani tambak serta nelayan di Desa Lamaran tarung”, jelasnya kalem.

Lebih jauh Narendra Nurcahya menjelaskan bahwa, Indramayu sampai hari ini tidak kekurangan bibit mangrouve. ” Monggo bagi pecinta alam pantai di manapun yang butuh bibit mangrove, kami selaku pecinta alam pantai Indramayu punya ribuan benih tanaman mangrove”, ujarnya menawarkan pada siapapun.

Dan Nurcahya yakin dengan terus menerus menanami bibit mangrove sepanjang pantai wilayah pesisir Indramayu, secara otomatis akan ikut menjaga pelestarian alam pantai serta keindahan alam, juga mencipta area wisata pantai.

“Setiap daun mangrouve itu memberikan oksigen yang segar pada seluruh umat dibumi.” Jelas Narendra Nurcahya didampingi abd latip sahabatnya(52), mereka tetap semangat menjaga pantai Indramayu dari bahaya Abrasi.

Baca Juga :  Desa Sukau Kayo lakukan Sosialisasi Konvergensi Penanganan Stunting Tahun Anggaran 2022

Berkat jasa mereka berdua masyarakat indramayu menyebut Nurcahya dan Abd Latip adalah lelaki tangguh penyelamat alam pantai pesusir indramayu. (Teja Sulaksana/ Dibyo)

Comment