TNI-POLRI Lakukan Serbuan Vaksinasi Terpadu Di Tapal Batas Negeri Pulau Sebatik Indonesia

MediaSuaraMabes, Nunukan – Serbuan Vaksinasi Terpadu TNI – POLRI di lakukan di Tapal Batas Negeri Bagian Utara yakni pulau Sebatik Indonesia yang di pusatkan pembukaan pelaksanaannya di gedung Aztrada88 Jalan Ahmad Yani Desa Sungai Nyamuk Kecamatan Sebatik Timur Kabupaten Nunukan, Selasa, 06/07.

Vaksinasi yang diperuntukkan untuk warga Pulau Sebatik Indonesia ini, dihadiri Dandim 0911/Nnk Letkol Czi.Eko Pur Indriyanto.SE,M.I.Pol.,M.Tr.Han, Camat Sebatik Timur, Camat Sebatik Utara, Danramil 0911-02/Sbt, Danramil 0911-07/Sbt Barat,Kapolsek Sebatik Timur, Para Kepala Desa Se-Kecamatan Sebatik Timur, Sebatik Utara dan Sebatik Tengah.

Turut hadir juga tokoh masyarakat dan tokoh pemuda Sebatik diantaranya, H.Nuwardi Pakki, SE, H.Herman.HB, SE,MM, Rustam Jaya dan Muhammad Jafar.

Kapolres Nunukan AKBP. Syaiful Anwar,S.Ik melalui Kasubag Humasnya AKP.Muhammad Karyadi,SH, mengatakan, “Kegiatan vaksinasi hari ini dilaksanakan di tiga titik berbeda, untuk Kecamatan Sebatik Timur digelar di gedung Aztrada88 mulai pukul 08.00 sampai pukul 10.00 WITA, kemudian bergeser di wilayah Kecamatan Sebatik Utara dan berakhir pukul 15.00 WITA di Kecamatan Sebatik Tengah,” ucapnya.

“Kegiatan Serbuan Vaksinasi Terpadu TNI – POLRI ini dilaksanaakan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Nunukan. Dan dilibatkan tenaga kesehatan sebagai pelaksana kegiatan vaksinasi dari Tim RS Pratama Sebatik, Tim Puskesmas Sungai Nyamuk, Sungai Taiwan, Lapri dan Puskesmas Aji Kuning,” urainya.

“Warga masyarakat yang melakukan vaksinasi Tahap I hari ini hanya untuk 500 orang dengan menggunakan vaksin Sinovac, dan untuk yang sudah di vaksin hari ini akan direncanakan dilakukan vaksin tahap II pada tanggal 03 Agustus 2021,” tandas Karyadi.

Saat dihubungi oleh awak media, tokoh masyarakat Sebatik yang ikut dalam vaksinasi ini, Haji Herman.HB yang di biasa disapa Haji Andeng mengatakan, “ Saya bersama tokoh masyarakat lainnya sangat menyambut baik adanya vaksinasi terpadu yang merupakan Program Pemerintah, dan dilaksanakan oleh Kodim Nunukan dalam hal ini TNI-POLRI untuk warga masyarakat Pulau Sebatik. Saya juga tadi ikut vaksin, dan alhamdulilah perasaan saya biasa-biasa saja,” bebernya

Baca Juga :  TNI Bantu Kepolisian Redam Bentrok Dua Suku di Wouma Jayawijaya

“Vaksinasi ini baik untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19, dan dijamin oleh pemerintah karena telah melalui uji klinic, jadi tidak usah ada perasaan takut untuk melakukan vaksinasi seraya mengajak seluruh masyarakat secara bertahap bisa ikut vaksinasi. Kita juga tetap selalu berdoa agar Covid-19 bisa musnah dimuka bumi ini, ” tambah Haji Andeng.

Hal senada juga disampaikan tokoh pemuda Sebatik, Muhammad Jafar yang biasa dipanggil Thubank mengatakan,” Vaksinasi jemput bola yang digelar hari ini oleh TNI-POLRI direspon antusias masyarakat Sebatik, dan berharap kegiatan selanjutnya bisa dalam jumlah yang lebih banyak,” harapnya.

“Thubank juga mengharapkan pemuda Sebatik tampil membantu pemerintah dengan turut mengajak warga Sebatik untuk ikut vaksinasi yang akan dilakukan di kegiatan selanjutnya, termasuk mensosialisasikan agar warga taat dan patuhi Protokol Kesehatan dalam melakukan aktifitas keseharian,” pungkasnya.
Syafaruddin/Biro Nunukan

Comment