Pendataan SDGs tahun 2021 Rampung, Desa Bungin Lakukan Musdes

SuaraMabes, Lebong – Bertempat di Kantor Desa Bungin, kecamatan Bingin kuning kabupaten Lebong hari ini Jum’at, (25/06/2021), melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) Penetapan rampungnya Hasil Pendataan SDGs.

Data berbasis SDGs (Sustainable Development Goals Desa) yang di gaungkan oleh Kementerian Desa, dalam Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT).

Rampungnya data berbasis SDGs Desa ini merupakan proses data Indeks Desa Membangun (IDM) yang lebih detil, lebih mikro sehingga bisa memberikan informasi lebih banyak dan sebagai proses perbaikan karena terdapat pendalaman data-data pada level keluarga, dan warga.

Kepala Desa Bungin Yuswan Edi Sudarmaji menyampaikan, penyelesaian rampungnya data berbasis SDGs Desa tidak terlepas dari peran semua pihak yang selalu memberikan dukungan penuh agar berjalan dengan baik dan tepat waktu.

“Alhamdulillah, kita dapat menyelesaikan pemutakhiran ini,dan kepada tim relawan Pokja pendataan berbasis SDGs Desa Bungin, kami sangat mengapresiasi atas kinerja kalian tim pokja,demi merampungkan pendataan bersama untuk Desa Bungin agar tercapainya data yang akurat menuju pembangunan yang berkelanjutan berbasis data ini,”  ucap Kades Edi

“Terimaksih juiga kepada tim pokja, data yang telah selesai ini akan menjadi pedoman buat kami dalam mengatasi permasalahan yang ada di desa Bungin ini, nantinya dengan membuat program yang mengarah pada SDGs desa sehingga rencana pembangunan didesa kita ini semakin terarah menjadi lebih baik lagi,”tambahnya

Kegiatan berlangsung lancar dan dengan tetap mengedepankan protokol kesehatan.Acara yang berlangsung tersebut dihadiri oleh Kepala Desa, BPD, Tim Kecamatan, TA P3MD Kabupaten, Tenaga Pendamping Desa, Babinsa, Babinkamtibmas, Pemerintah Desa, Tim Pokja pendataan SDGs, tokoh masyarakat, serta awak media.(NM/Y2)

Baca Juga :  Perjudian, Togel Kembali Eksis di Namorambe

Comment