18 Pegawai PT. PP Tbk di Sebatik Terkonfirmasi Positif Covid-19

SuaraMabes, Nunukan – Sebanyak 18 orang pegawai PT. Pembangunan Perumahan (PT.PP Tbk) di Desa Sungai Pancang, Kecamatan Sebatik Utara, dinyatakan terpapar Covid-19. Dikonfirmasi guna memastikan data ini, Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Sebatik Utara, H. Zulkifli, S.E., membenarkannya.

Menurut Zulkifli, mereka yang terpapar merupakan pegawai yang meliputi bagian administrasi, bagian pelaporan serta beberapa bidang lain pada perusahaan yang bergerak di bidang perencanaan dan konstruksi bangunan tersebut.

“Saat ini mereka (yang terpapar) sudah dilakukan isolasi mandiri pada sebuah rumah terpisah dari pemukiman penduduk yang disewa oleh perusahaan,” terang Zulkifli, Selasa (22/06).

Kasus penularan Covid-19 yang terjadi di PT. PP Tbk Sebatik, diduga berasal dari salah seorang pegawai yang telah melakukan perjalanan dari luar daerah.

Pada hari Selasa (15/06) salah seorang pegawai PT. PP Tbk, yang diduga kontak erat dengan pelaku perjalanan mengeluhkan kondisi kesehatannya terganggu.

“Satgas Covid-19 Kecamatan langsung merespon informasi tersebut dengan melakukan test usap (test swab) kepada seluruh karyawan dilingkungan perusahaan, saat itu sepuluh orang terkonfirmasi positif,” jelas Zulkifli.

Pada tahapan pemeriksaan selanjutnya, jumlah itu bertambah lagi menjadi tiga belas kasus. Namun berdasar data terbaru yang diperoleh dari Satgas Covid-19 Sebatik Utara, jumlah terakhir yang terkonfirmasi telah menjadi delapan belas orang.

“Dari delapan belas orang tersebut, satu orang diantaranya saat ini di rawat di RSUD Nunukan, tujuh belas orang lainnya sedang menjalani isolasi mandiri,” katanya.

Terpisah, Site Operational Manager PT. PP Tbk, Altin membenarkan sejumlah pegawai mereka terkonfirmasi positif Covid-19.

Altin mengatakan pihaknya terus melakukan koordinasi dengan Satgas Covid-19 Sebatik Utara, terkait penanganan sejumlah pegawainya yang terkonfirmasi positif virus korona.

Baca Juga :  ARD Sebut Terkesan Diskriminatif Menyoal Disabilitas di Subang

“Betul adanya informasi ada yang terkonfirmasi positif dan sudah dilakukan penanganan oleh Satgas Covid-19 Sebatik Utara,” ungkap Altin melalui pesan tertulis.

Meski ditemukan kasus konfirmasi positif pada sejumlah pegawai di perusahaan dimaksud, Altin memastikan kegiatan lapangan proyek PLBN Sungai Pancang tetap berjalan sesuai perencanaan.

“Sejak pandemi kami pastikan semua kegiatan telah mengacu pada protokol kesehatan Covid-19, setelah ada kasus ini prokes makin diperketat,” tegas Altin. (Syafaruddin/Biro Nunukan).

Comment